Xiaomi 15T Pro Bawa Kamera Leica dan HyperCharge, Ini Detailnya ⋆ Manado News

Selamat datang di Official Site Manado.news

Media Network
Ototek

Xiaomi 15T Pro Bawa Kamera Leica dan HyperCharge, Ini Detailnya

MANADO.NEWS – Xiaomi kembali mengguncang pasar ponsel premium dengan menghadirkan Xiaomi 15T Series di Indonesia pada 30 September 2025.

Setelah lebih dulu memperkenalkan secara global dalam acara di Munich, Jerman, kehadiran ponsel terbaru ini di Tanah Air menjadi momentum penting bagi Xiaomi untuk memperkuat posisi di segmen flagship.

Menurut Andi Renreng, Direktur Pemasaran Xiaomi Indonesia, seri terbaru ini menghadirkan pengalaman Masterpiece Far Closer yang menghadirkan teknologi kelas atas lebih dekat dengan kebutuhan pengguna.

Seri ini terdiri atas dua model, yakni Xiaomi 15T dan Xiaomi 15T Pro, yang sama-sama menawarkan kombinasi desain elegan, performa tinggi, serta inovasi kamera canggih.

Dari sisi layar, Xiaomi 15T Pro hadir dengan panel 6,83 inci ber-refresh rate hingga 144Hz, sementara Xiaomi 15T menawarkan 120Hz.

Keduanya mendapat perlindungan Corning Gorilla Glass 7i yang dua kali lebih tahan gores bila membandingkannya dengan generasi sebelumnya.

Sertifikasi IP68 memastikan ponsel ini tahan debu dan air, membuatnya tangguh untuk penggunaan sehari-hari.

Di sektor performa, Xiaomi membenamkan chipset andalan. Xiaomi 15T Pro bertenaga MediaTek Dimensity 9400+ berbasis arsitektur 3nm, sedangkan Xiaomi 15T menggunakan MediaTek Dimensity 8400-Ultra.

Kedua prosesor ini perancangannya untuk menghadirkan kinerja mulus baik untuk multitasking maupun gaming. Keunggulan lain yang dari seri ini adalah sistem kamera.

Xiaomi 15T Pro memiliki kamera utama 50MP dengan lensa Leica Summilux aperture ƒ/1.62, serta kamera ultra-wide, serta telefoto Leica 5x Pro dengan rentang fokus 15mm–230mm.

Sementara itu, Xiaomi 15T menghadirkan konfigurasi kamera utama 50MP, ultra-wide, dan telefoto dengan panjang fokus 15mm–92mm.

Teknologi ini memungkinkan pengguna menangkap pemandangan luas hingga detail presisi dengan hasil warna hidup dan tajam, bahkan dalam kondisi minim cahaya.

Xiaomi 15T Pro juga membawa sensor Light Fusion 900 dengan dynamic range 13,5 EV yang meningkatkan akurasi warna.

Pengguna bisa menikmati 5x optical zoom, 10x optical-level zoom, hingga 20x Ultra Zoom. Untuk kebutuhan swafoto, kamera depan 32MP siap memenuhi ekspektasi pengguna.

Baterai besar 5500mAh menjadi daya tarik lain. Xiaomi 15T Pro mendukung 90W wired HyperCharge dan 50W wireless HyperCharge, sedangkan Xiaomi 15T hadir dengan 67W HyperCharge.

Dari segi desain, Xiaomi 15T Pro menggunakan rangka aluminium kokoh dengan pilihan warna Black, Gray, dan Mocha Gold. Xiaomi 15T hadir dalam varian Black, Gray, dan Rose Gold.

Meski spesifikasi lengkap telah diumumkan, harga resmi Xiaomi 15T Series di Indonesia baru akan terungkap pada peluncuran 30 September 2025.

Kehadiran seri ini diprediksi akan memanaskan persaingan ponsel flagship di pasar Indonesia. ***

Sumber
ANTARA
Back to top button