PHO Pekerjaan Peningkatan Jalan Itantang Kelurahsn Kotobangom Resmi Dilaksanakan ⋆ Manado News

Selamat datang di Official Site Manado.news

Media Network
Kotamobagu

PHO Pekerjaan Peningkatan Jalan Itantang Kelurahsn Kotobangom Resmi Dilaksanakan

KOTAMOBAGU- Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Kota Kotamobagu melalui Bidang Bina Marga telah melaksanakan tahapan Provisional Hand Over (PHO) untuk pekerjaan peningkatan Jalan Itantang, Kelurahan Kotobangon, Kecamatan Kotamobagu Timur.

Adapun pelaksanaan PHO dilaksanakan pada Jumat (10/10/2025) dan menandai bahwa progres pekerjaan fisik telah tuntas 100 persen.

Kegiatan PHO turut dihadiri Aparat Penegak Hukum (APH) dari Kejaksaan Negeri Kotamobagu, diwakili oleh Kasi Datun Mariska J. S. Kandouw SH MH. Pendampingan hukum tersebut merupakan bagian dari upaya memastikan setiap proses pengadaan barang dan jasa berjalan sesuai ketentuan, berintegritas, serta bebas dari penyimpangan.

Kabid Bina Marga, Haris Momintan ST, mewakili Kepala Dinas PUPR Kota Kotamobagu Claudy Mokodongan, menyampaikan bahwa proyek peningkatan Jalan Itantang merupakan salah satu proyek strategis daerah. Karena itu, pendampingan hukum dari APH dilakukan di seluruh tahapan pelaksanaan.

“Pendampingan hukum dari Kejaksaan merupakan amanat regulasi untuk proyek strategis daerah. Dinas PUPR dan Kejaksaan Negeri Kotamobagu juga telah menjalin MoU terkait pendampingan tersebut,” ujarnya.

Sebagai informasi, proyek peningkatan Jalan Itantang memiliki panjang 919 meter dan lebar 4 meter, dilaksanakan oleh CV Jibo dengan nilai anggaran sebesar Rp1.088.333.000.*

Back to top button